Senin, 13 Januari 2025 – Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran 2 Majalengka mengadakan acara Penghargaan Santri Teladan. Acara ini diselenggarakan oleh Unit Kepengasuhan PIAT 2 sebagai bentuk apresiasi kepada santri-santri yang telah menunjukkan prestasi terbaik di berbagai bidang.
Penghargaan diberikan dalam enam kategori:
- Santri Teladan Berbahasa Arab – Untuk santri yang menunjukkan kemampuan bahasa Arab yang baik.
- Santri Teladan Adab & Akhlak – Untuk santri yang selalu menunjukkan akhlak dan adab mulia.
- Santri Teladan Kebersihan – Untuk santri yang selalu menjaga kebersihan lingkungan pesantren.
- Santri Teladan Mandiri Belajar – Untuk santri yang menunjukkan kemandirian dalam belajar.
- Santri Teladan Hafalan Mutun – Untuk santri yang berhasil menghafal Mutun Thalibul ‘Ilmi dalam program halaqah mutun Masjid Nabawi.
- Santri Teladan Disiplin Ibadah Shalat – Untuk santri yang istiqomah dan disiplin dalam menjalankan shalat 5 waktu dan shalat sunnah.
Acara ini dihadiri oleh seluruh santri PIAT 2, asatidzah musyrif dan asatidzah pengasuh.
Insyaallah para santri penerima penghargaan berkomitmen untuk terus berprestasi dan menjadi teladan bagi teman-temannya.
Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh santri untuk terus berusaha menjadi pribadi yang lebih baik dan terus semangat belajar dan berprestasi!
Selamat kepada para santri teladan!
Baarakallahu fiihim
Unit Kepengasuhan
Pesantren Islam Al-Irsyad Tengaran 2 Majalengka